Ragam Contoh Ucapan Belasungkawa Menggunakan Bahasa Inggris

Kematian merupakan salah satu peristiwa menyedihkan dan menguras emosi dalam hidup. Kehilangan seseorang yang dikasihi dan disayangi bukanlah sesuatu yang mudah dan cepat diterima dan diikhlaskan, mau sekuat apapun kita. Kehilangan orang-orang yang sebelumnya mewarnai dunia kita akan membawa mendung dan mengubah dunia kita selamanya.

Apabila orang-orang terdekat kita ada yang sedang berduka karena ditinggalkan selama-lamanya oleh orang yang dia kasihi, kita boleh sekali mendukungnya dan membantunya perlahan bangkit dari kesedihannya.

Salah satu yang bisa kita lakukan adalah mendoakan almarhum atau almarhumah agar mendapat tempat terbaik di sisi Sang Maha Pemilik Segalanya dan mengirimkan pesan duka cita atau belasungkawa, serta pesan dukungan moral untuk keluarga yang berduka dan ditinggalkan.

Picture by Meru Bi on Pexels

Contoh Pesan Duka Cita dan Dukungan untuk Seseorang yang Telah Meninggal (Condolences and Sympathy Messages for Someone who is Passing Away) dalam Bahasa Inggris Beserta Terjemahannya

  1. I would like to express my deepest condolences for the passing of your husband. He was such a good person and was very sincere to help people, including me when I lost my job 3 years ago. I will always remember all the good things he has done.

(Aku ingin mengucapkan belasungkawa yang sedalam-dalamnya atas kepergian suamimu. Almarhum merupakan orang yang baik dan sangat ikhlas menolong orang lain, termasuk aku ketika aku kehilangan pekerjaanku 3 tahun yang lalu. Aku akan selalu mengenang semua hal baik yang sudah dia lakukan).

  1. I genuinely cannot believe yesterday was the last day I saw uncle Herman. Uncle Herman was a man who really loved his family and I will pray for him so that he gets a good place by God’s side.

(Aku sungguh-sungguh tidak bisa percaya kemarin adalah hari terakhir aku bertemu Paman Herman. Paman Herman adalah pria yang sangat mencintai keluarganya dan aku akan berdoa untuknya agar ia mendapat tempat yang baik di sisi Tuhan).

  1. We are so sorry about your mother’s death. Your mother was an extraordinary woman with a heart of gold. We are all there for you if you need us. We will take care of you in return for the kindness that your mother has shared with us over the years.

(Kami turut bersedih atas kepergian ibumu. Ibumu adalah seorang wanita luar biasa yang memiliki hati dari emas. Kami semua ada untukmu jika kau membutuhkan kami. Kami akan menjagamu sebagai balasan atas kebaikan yang sudah ibumu bagi dengan kami selama bertahun-tahun).

  1. There are no other words that we can say other than sorry for your loss. Your son was very good boy and all of us, your neighbors, will always remember his laughs and smiles. We will also do our best to help you through this because we really care about you.

(Tiada kata lain yang dapat kami ucapkan selain turut berduka cita atas kehilanganmu. Putramu merupakan anak yang sangat baik dan kami semua, tetanggamu, akan selalu mengingat semua tawa dan senyumnya. Kami juga akan membantumu sebisanya untuk melewati ini karena kami benar-benar peduli padamu).

  1. Heaven is welcoming a new soul who, during his life, had a big heart. Our hearts will indeed hurt and sorrow is not something that will quickly go away, but we will always remember him in our hearts. Farewell, our grandfather who we love so much.

(Surga sedang menyambut jiwa baru yang, ketika hidup, memiliki hati yang besar. Hati kita memang akan tersakiti dan kesedihan bukanlah sesuatu yang akan dengan mudah pergi, namun kita akan selalu mengingat beliau di dalam hati kita. Selamat jalan, kakek yang sangat kami cintai).

  1. I offer you my support and prayers for you to be strong during this dark times. I am sorry and I hope all the good things your father has done during his lifetime will be accepted by God, the owner of the universe.

(Kuberikan dukungan dan doaku agar kau bisa kuat di masa yang gelap ini. Aku turut berduka dan kuharap semua hal baik yang sudah dilakukan ayahmu semasa hidupnya akan diterima oleh Tuhan sang pemilik semesta).

  1. I am genuinely sorry about the death of your aunt. May your aunt’s spirit calm down there and our prayers will become friends for her soul on her journey to meet The Creator.

(Aku sangat berduka cita atas wafatnya bibimu. Semoga arwah bibimu tenang di sana dan doa-doa kita menjadi teman bagi arwahnya dalam perjalanannya bertemu dengan Sang Pencipta).

  1. Words may not adequately describe how sorry I am for your daughter’s sudden death. She was such a ray of sunshine and I will pray for her and also for you.

(Kata-kata mungkin tak cukup menggambarkan betapa ikut berdukanya aku atas kepergian putrimu yang begitu mendadak. Putrimu itu bagaikan cahaya mentari dan aku akan berdoa untuknya dan juga untukmu).

  1. I am terribly sorry for the death of your parents. You may not really know me well since we only met once and, at that time, you were very young. But, your parents were my best friends and I will also miss them a lot.

(Aku sangat berduka cita atas kepergian orang tuamu. Kau mungkin tidak mengenalku dengan baik karena kita baru sekali bertemu dan, ketika itu, kau masih sangat kecil. Namun, kedua orang tuamu adalah teman-teman baikku dan aku juga akan sangat merindukan mereka).

  1. Even though I cannot be there and hug you, please know that here, I pray that your brother’s soul will calm down there. Your brother was noble-hearted person and he will be missed by all forever.

(Walaupun aku tak bisa berada di sana dan memelukmu, ketahuilah bahwa di sini, aku berdoa agar arwah adikmu tenang di sana. Adikmu adalah orang yang berhati mulia dan dia akan dirindukan oleh semua orang selama-lamanya).

Demikian 10 contoh pesan duka cita menggunakan Bahasa Inggris yang dapat kita berikan kepada orang-orang terdekat di sekitar kita yang sedang berduka.